Judul : Beauty and the Billionaire
Penulis : Jessica Clare
Seri : Billionaire Boys Club #2
Genre : Contemporary Romance
Penerbit : Kindle Edition
Tahun terbit : Juli 2013
My Rating :
Saat mendengar ada seorang gadis berujar bahwa lebih baik memiliki kekasih berwajah buruk daripada pria tampan yang bodoh, membuat Hunter Buchanan si Milyuner Property penasaran dan ingin mengenal gadis berambut merah itu. Hunter sudah berwajah buruk sejak dia kecil akibat sebuah kecelakaan dan itulah yang membuat dia menarik diri dari kehidupan sosial dan minder. Dengan kekayaannya, Hunter pun mulai merencanakan cara agar dia bisa dekat dengan gadis itu.
Gretchen Petty yang sedang terhimpit masalah keuangan langsung menerima suatu tawaran pekerjaan yang datang kepadanya walaupun pekerjaan itu terdengar aneh. Tawaran menulis kembali cerita dari tumpukan surat jaman dahulu yang ditemukan di sebuah rumah kuno, membuat Gretchen merasa tertantang, walaupun ada satu syarat yang aneh, yaitu Gretchen harus tinggal di rumah itu selama sebulan untuk mengerjakan proyek menulis itu.
Sesampainya di rumah itu, banyak kejadian yang membuat Gretchen bertanya-tanya, Kepala pelayan yang sungguh tidak ramah, jadwal tugas bersih-bersih yang aneh, dan yang paling membuatnya penasaran adalah dia tidak pernah bertemu dengan pemilik rumah. Dengan keberanian dan rasa penasarannya, Gretchen akhirnya menemui Hunter dan dia tahu sebabnya kenapa pria itu menghindarinya. Grtechen berusaha mendekati pria itu dan berteman dengannya, dan usahanya berhasil. Hunter mulai perlahan membuka dirinya untuk Gretchen dan mereka pun akhirnya menjadi dekat.
Akan tetapi seiring dengan kedekatan Gretchen dan Hunter, akhirnya Gretchen pun tahu bahwa selama ini Hunter membohonginya dengan proyek tawaran menulis itu. Hunter pun sakit hati mendengar ucapan saudara Gretchen yang sedang mabuk, bahwa Gretchen mendekati Hunter hanya karena pria itu kaya raya. Gretchen pun memilih untuk meninggalkan rumah Hunter dengan perasaan kecewa karena Hunter tidak mempercayai niat tulus Gretchen.
So crunchy hot..!! Ibarat makanan, rasanya pedes gurih..!! Bikin nagih pokoknya. Gimana nggak, Heronya super duper dingin dan minder karena wajahnya buruk, Heroinnya super duper friendly dan blak-blak an..!!
Lucu banget sewaktu pertama kali Gretchen pertama kali ketemu si Hunter, sewaktu Hunter habis mandi dan naked..!! wkwkwkwkwkw.. Dan yang bikin cerita ini tambah seru, Hunter itu virgin sodara-sodara. Yupp.. Heronya sama sekali belum pernah 'uhuk-uhuk' sama cewek, jadi bisa bayangin dunk, gimana usaha Gretchen buat ngedeketin si Hunter. Hahahaahaha..
Aku recommend banget buat kalian baca buku kedua dari series Billionaire Boys Club ini, walaupun seri pertamanya juga bagus, tapi buku ke dua ini jauh lebih menggemaskan dan menggelitik. Terlepas dari bab-bab terakhir yang bikin aku jengkel karena si Hunter tidak mempercayai ketulusan Gretchen, tapi semua terbayarkan dengan cara Hunter buat mendapatkan Gretchen kembali. So swit, kaya di pilm-pilm korea gituuu..
Buat para penyuka disfigured/ scarred Heroes, yuk monggo dibaca buku karangan Jessica Clare ini, nggak bakal nyesel..
Reread ? Absolutely, Yes..!!
No comments :
Post a Comment