Tab Pages

Thursday, February 12, 2015

Review : Guilty Pleasure by Christian Simamora


Judul : Guilty Pleasure
Penulis : Christian Simamora
Seri : JBoyfriend
Genre : Contemporary Romance
Penerbit : Gagasmedia
Tahun Terbit : April 2014
My rating 


Di saat buru-buru karena sudah terlambat, Devika malah menabrak sebuah mobil mewah yang membuat si pemilik mobil itu marah. Di tengah kepanikan, satu-satunya jalan agar bisa selamat dari kemarahan pria pemilik mobil yang sudah ditabraknya itu adalah, pura-pura menangis. Ya, hal tersebut tidak susah dilakukan mengingat adalah Devika adalah artis yang terkenal dengan sebutan TV Bitch, dimana peran yang dia mainkan selalu antagonis.
Julien Ang, pengusaha sukses berusia 40 tahun itu tidak bisa melihat wanita yang tengah menangis di hadapannya dan akhirnya mau tak mau melunak dan memaafkan kesalahan wanita yang menabrak mobilnya. Saat mengetahui sebenarnya Devika ternyata sedang berakting, Julien tidak kesal dan malah tertarik untuk mengenal Devika lebih lagi.
Devika yang cantik dan memerankan berbagai tokoh antagonis rupanya tidak setangguh dan setegar penampilannya. Julien mengetahui bahwa Devika memiliki hati yang begitu rapuh karena pengkhianatan mantan kekasihnya. Julien menawarkan sebuah pertemanan kepada Devika, pertemanan yang membawa Devika dan Julien ke tingkat yang lebih jauh. Tapi di saat Devika sudah mulai membuka hatinya untuk Julien, Devika harus menghadapi kenyataan bahwa Julien rupanya masih berada di bawah bayang-bayang tunangannya yang sudah meninggal.

Buku ini adalah buku pertama Christian Simamora yang aku baca. Nama Cristian Simamora memang sudah nggak asing lagi sebagai penulis novel Indonesia yang kini aliran menulisnya lebih fokus ke conteporare dan membidik pasar dewasa. Sebenarnya beberapa karya serial J Boyfriend ChrisMor ini, sudah melejit banget di sosial media, seperti Good Fight, Pillow Talk, dan AYCE. Tapi saya belum pernah membaca ketiganya. Hahahaha. Dan saya memulainya dengan membaca buku Guilty Pleasure, judul yang begitu menggelitik saya penasaran, kepingin buat baca ceritanya.
Selain karena judulnya yang, hmm menggoda batin, aku membeli buku ini karena tertarik dengan covernya, bahkan belum membaca sinopsis dibelakang buku ataupun membaca review teman-teman di GR. Jarang novel Indonesia yang covernya cukup menggoda iman begini. Hahahahaha..
Lanjut ke ceritanya, alur plotnya sebenarnya simpel dan cukup pendek, tapi terkesan di cut dimana-mana. Sebenernya saya sudah antisipasi mengenai cerita 'dewasa' yang bakal disuguhkan, karena memang budaya ketimuran yang dimiliki negara kita tidak bisa novel ini seperti novel-novel contemporare barat. Tapi saya salut, bang Chrismor bisa menuangkannya dengan porsi yang cukup, hadeh aku ngomong apa sih ini.
Oia, tambahan, pertama kali yang ada di bayanganku ketika membaca sosok Julien, yang muncul adalah Daniel Craig si James Bond 007. Sosok om-om macho. Wkwkwkwk.
So far, aku cukup senang bisa membaca karya ChrisMor yang satu ini, yang kata banyak orang tidak sebagus karya terdahulu, tapi oke lah, masih bisa membuat saya senyum-senyum sendiri, kadang bikin saya mlungker-mlungker gak jelas di atas kasur. Saya tidak akan berhenti di satu karya bang ChrisMor ini, dan akan berusaha melengkapi JBoyfriend yang lain. Promise. ^^


4 comments :

  1. novel ini masuk wishlist saya di urutan atas-atas.
    saya baru punya baca 3 tulisannya Bang Ndut yang tertuang dalam buku, yaitu:
    - WIth You (Gagas Duet dengan Orizuka)
    - All You Can Eat
    - Come On Over
    dulu saya pernah menang salah satu giveaway yang memperbolehkan saya milih satu buku baru untuk dikirimkan. nah, berhubung saya suka sama tulisannya Bang Ndut dan mau ngoleksi buku-bukunya 'dewasa'-nya, jadi saya putuskan milih salah satu karyanya yang belum saya punya. saya putuskan pilih CO2. tadinya mau yang GP ini, tapi rating dan komennya masih lebih tinggi CO2. :D
    kayaknya sih ya dengan dibantu cover baru yang pada menggoda ini bikin karakter-karakter lelaki rekaannya Bang Ndut jadi saingan delusional di otak para awewe muda Indonesia. saingan dari karakter-karakter rekaan Ika Natassa dan Karla M. Nashar kalo kata saya mah. saya suka tulisan genre begini. sexy dan menggigit tapi masih sesuai porsi budaya Indonesia. hehe. sayangnya yang satu ini saya belum punya. pengin banget bisa punya dan baca. udah lama belum hunting lagi buku-bukunya Bang Ndut. :p

    ReplyDelete
    Replies
    1. saya juga baca buku ini karena tertarik sama covernya.. hohohoho..

      Delete
  2. Pertama denger dari sosmed tentang buku-buku karya bang Crhristian Simamora yang memang terbilang bagus-bagus. Baca review buku ini membuat saya jadi ingin mengulik lebih lanjut isinya. Cerita tentang seorang artis memang cukup ampuh diangkat, tapi artis antagonis yang dalamnya berbeda jauh saya belum pernah mendengar. Saya pikir mungkin artis ini sengaja mengambil peran antagonis untuk menutupi dirinya yang rapuh itu. Cerita disakiti dan kehilangan memang cerita yang sering kali menggugah hati, dan ga akan ada habisnya :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. yup, tertarik baca buku ini juga karena pas lagi buka sosmed lagi ramai sama buku ini.. ^^

      Delete

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...